Ketentuan Privasi Dan Persetujuan
diperbarui per 17 September 2023
- 1. Definisi
- 2. Data Pribadi Yang Dikumpulkan, Disimpan, Digunakan Dan Dibagikan
- 3. Kewajiban Dan Tindakan Keamanan Organisasi
- 4. Tindakan Keamanan Teknis
- 5. Hak Subjek Data
- 6. Pelanggaran Data Dan Insiden Keamanan
- 7. Penyelesaian Sengketa Dan Hukum Acara
- 8. Outsourcing Dan Subkontrak
- 9. Ringkasan Aktivitas Pemrosesan Oleh Produk
- 10. Menghubungi Brankas
Bab II - Data Pribadi Yang Dikumpulkan, Disimpan, Digunakan Dan Dibagikan
Bagian 2.1
Informasi yang Dikumpulkan Brankas – Brankas mengumpulkan Data Pribadi milik Anda, yang, apabila berlaku, dapat mencakup kredensial seperti nama pengguna (username) dan kata sandi (password) atau token keamanan (security token). Dalam beberapa kasus, Brankas juga mengumpulkan nomor telepon Anda, alamat email, dan one-time password (OTP) untuk membantu memverifikasi identitas Anda sebelum memberikan layanan Brankas kepada Anda. Saat memberikan informasi ini, Anda memberi Brankas izin untuk bertindak atas nama Anda untuk mengakses, menggunakan, mengungkapkan, dan membagikan Data Pribadi Anda dari bank atau entitas lain yang relevan (yaitu penyedia produk dan layanan keuangan) untuk tujuan menyediakan layanan Brankas untuk Anda gunakan. Selanjutnya, dengan persetujuan Anda dan atas permintaan penyedia layanan keuangan Anda, Brankas dapat menyimpan kredensial Anda seperti nama pengguna, kata sandi, OTP, dan nomor token yang dihasilkan secara digital atau melalui hard token. Data Anda akan disimpan di server Perusahaan atau penyedia pihak ketiga. Jika Brankas akan menggunakan data Anda di luar tujuan yang dinyatakan sebelumnya, Brankas akan meminta persetujuan Anda kembali. Brankas menjunjung tinggi kerahasiaan dan privasi data Anda.
Anda juga dapat memberikan informasi lain kepada Brankas, termasuk nama, alamat email, dan nomor telepon Anda, saat Anda menghubungi Brankas.
Informasi spesifik yang Brankas kumpulkan dari produk keuangan dan bank Anda dan penyedia layanan keuangan Anda tergantung kepada layanan yang Anda dapatkan dari Brankas. Semua informasi spesifik tersebut meliputi:
- Informasi rekening, termasuk nama lembaga keuangan, nama rekening, jenis rekening, dan kepemilikan rekening;
- Informasi tentang saldo rekening, termasuk saldo saat ini yang tersedia;
- Informasi tentang transaksi rekening yang meliputi jumlah pembayaran, tanggal, penerima pembayaran, jenis barang, jumlah barang, harga, lokasi, surat-surat berharga yang terlibat, dan uraian transaksi.
- Informasi tentang rekening kredit, termasuk tanggal jatuh tempo, saldo terhutang, jumlah dan tanggal pembayaran, riwayat transaksi, batas kredit, repayment status, dan tingkat suku bunga;
- Informasi tentang rekening pinjaman, termasuk tanggal jatuh tempo, repayment status, saldo, jumlah dan tanggal pembayaran, tingkat suku bunga, penjamin, jenis pinjaman, rencana pembayaran, dan persyaratan; dan
- Informasi tentang pemilik rekening, termasuk namun tidak terbatas pada nama, alamat, status pernikahan, kewarganegaraan, pekerjaan, alamat email, dan nomor telepon.
Saat Anda menggunakan perangkat Anda untuk terhubung ke layanan Brankas, Brankas menerima pengidentifikasi dan informasi aktivitas jaringan elektronik tentang perangkat itu, termasuk alamat IP, jenis perangkat, negara tempat perangkat berada, fitur mana dalam layanan Brankas yang Anda akses, dan informasi teknis lainnya tentang perangkat tersebut. Brankas juga menggunakan cookies atau teknologi pelacakan serupa untuk mengumpulkan statistik penggunaan yang teragregasi dan untuk membantu Brankas meningkatkan pengalaman Anda. Cookies tidak akan pernah menyimpan detail informasi perbankan Anda.
Setelah menggunakan layanan Brankas, apabila anda telah memberikan persetujuan untuk memproses Data Pribadi Anda, dan di kemudian hari Anda berubah pikiran, Anda dapat menarik persetujuan tersebut dengan menghubungi Brankas melalui privacy@brankas.com.
Bagian 2.2
Dasar Pemrosesan Data Pribadi Anda - Dasar Hukum Brankas untuk memproses Data Pribadi Anda bergantung pada informasi terkait dan konteks pengumpulan dan pemrosesan.
Namun, secara umum Brankas hanya akan mengumpulkan dan memproses Data Pribadi jika:
- Brankas perlu memenuhi tanggung jawab serta kewajiban dalam kontrak atau perjanjian manapun dengan Anda (sebagai contoh, untuk memenuhi Perjanjian Pemberian Layanan)
- pemenuhan tanggung jawab dan kewajiban kami dalam kontrak atau perjanjian apapun dengan Klien kami sebagai Pengendali Data dan kewajiban kami sebagai Prosesor Data.
- untuk memenuhi kewajiban sesuai hukum yang berlaku.
- pemrosesan diperlukan untuk kepentingan yang sah dari Brankas dan tanpa mengenyampingkan kepentingan perlindungan data atau hak dan kebebasan mendasar Anda (misalnya, untuk perlindungan layanan Brankas; untuk berkomunikasi dengan Anda, atau untuk memperbarui layanan Brankas); atau
- Anda telah memberikan persetujuan untuk melakukan hal tersebut.
Sebagaimana Brankas mengandalkan persetujuan Anda untuk mengumpulkan dan memproses Data Pribadi, Anda berhak untuk menarik persetujuan Anda kapanpun sesuai dengan instruksi yang diberikan dalam Ketentuan Privasi ini.
Bagian 2.3
Bagaimana Brankas Menggunakan Data Pribadi Anda - Dengan persetujuan Anda, Brankas menggunakan Data Pribadi Anda untuk sejumlah kepentingan bisnis dan komersil, termasuk untuk menjalankan, memperbaiki, dan melindungi Layanan yang Brankas berikan, dan untuk mengembangkan layanan baru. Untuk lebih spesifik, Brankas menggunakan Data Pribadi Anda:
- untuk memberikan, menjalankan, dan memelihara layanan Brankas, yang ingin Anda gunakan;
- untuk memperbaiki, memodifikasi, menambahkan, dan melakukan pengembangan lebih lanjut terhadap layanan Brankas;
- untuk mengembangkan layanan baru;
- untuk melindungi Anda, Mitra Brankas, Brankas, dan lainnya dari penipuan, tindakan jahat, dan masalah terkait privasi dan keamanan lainnya;
- untuk memberikan layanan konsumen kepada Anda, termasuk dalam membantu menjawab pertanyaan Anda terhadap layanan Brankas;
- untuk menyelidiki penyalahgunaan apapun terhadap layanan Brankas, tindakan kriminal, atau akses tidak sah lainnya terhadap layanan Brankas;
- untuk memberi tahu anda mengenai layanan terbaru Brankas yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda; dan
- untuk tujuan lainnya yang diberitahukan dengan persetujuan eksplisit Anda dan dengan mempertimbangkan tujuan, kebutuhan, dan keseimbangan Kepentingan Brankas dan hak Subjek Data.
Bagian 2.4
Bagaimana Brankas Membagikan Data Pribadi Anda – dengan persetujuan eksplisit dari Anda dan tuujuan spesifik, Brankas membagikan Data Pribadi Anda untuk sejumlah tujuan berikut ini:
- untuk pemberlakuan atas kontrak apapun dengan Anda;
- dengan prosesor data Brankas dan penyedia layanan lainnya, mitra, atau kontraktor sehubungan dengan layanan yang mereka lakukan untuk Brankas; dan tunduk pada perjanjian pembagian data antara prosesor data dan Brankas.
- Dengan Klien kami yang merupakan Pengendali Data, dengan mengacu pada Data Outsourcing Agreement kami dengan Klien kami yang wajib mendapatkan persetujuan eksplisit Anda.
- jika, dengan itikad baik, pengungkapan data pribadi untuk mematuhi hukum yang berlaku atau proses hukum;
- sehubungan dengan perubahan kepemilikan atau kendali atas semua atau sebagian bisnis Brankas (misalnya merger, akuisisi, reorganisasi, kebangkrutan, dll.);
- antara entitas terafiliasi Brankas seperti perusahaan induk, afiliasi, anak perusahaan, dan perusahaan lain di bawah kendali atau kepemilikan yang sama, dan tunduk pada perjanjian pembagian data di antara entitas tersebut;
- untuk secara wajar melindungi hak, privasi, keamanan, atau properti Subjek Data seperti diri Anda, Brankas, Mitra Brankas, dan lainnya; atau
- untuk tujuan lain yang diberitahukan dengan tunduk pada persetujuan eksplisit Anda.
Bagian 2.5
Transfer Data Pribadi di luar wilayah hukum Indonesia – Brankas dapat mentransfer Data Pribadi kepada pengendali data pribadi lainnya di luar wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam hal:
- negara tempat kedudukan pengendali data pribadi lainnya tersebut atau organisasi internasional yang menerima transfer Data Pribadi memiliki tingkat perlindungan Data Pribadi yang setara atau lebih tinggi dari yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku;
- terdapat perjanjian internasional antarnegara;
- terdapat kontrak antar pengendali data pribadi dan prosesor/pengendali data pribadi yang memiliki standar dan/atau jaminan perlindungan data pribadi sesuai dengan yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku; dan/atau
- mendapat persetujuan Subjek Data.
Bagian 2.6
Periode retensi Data Pribadi – Atas pemrosesan Data Pribadi tersebut, Brankas hanya akan menyimpan Data Pribadi sesuai dengan Kebijakan Retensi Brankas. Pada saat periode retensi tersebut berakhir atau berdasarkan permintaan Subjek Data, Data Pribadi yang telah Brankas proses tersebut akan dihapus atau dimusnahkan atau dikeluarkan dari daftar, dengan pengecualian peraturan perundang-undangan menentukan selain itu.
Bagian 2.7
Lainnya - Brankas dapat mengumpulkan, menggunakan, dan membagikan Data Pribadi Anda secara agregat atau anonim (tanpa mengidentifikasi Anda secara pribadi) untuk tujuan apa pun yang diizinkan menurut undang-undang, termasuk membuat atau menggunakan data yang dikumpulkan atau dianonimkan berdasarkan Data Pribadi yang dikumpulkan untuk mengembangkan layanan baru dan untuk memfasilitasi penelitian dengan tunduk pada persetujuan eksplisit Anda.
Dan Brankas tidak menjual atau menyewakan Data Pribadi atau informasi apa pun yang Brankas kumpulkan.